You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kelurahan Petamburan Gelar PSN di RW 09
....
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Kelurahan Petamburan Lakukan PSN di RW 09

Jajaran aparatur kelurahan bersama warga dan petugas PPSU, Jumat (1/7), melakukan kerja bakti bersih- bersih lingkungan dan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) di wilayah RW 09 Kelurahan Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Penyakit DBD bisa dicegah sejak dini 

Lurah Petamburan, Rian Hermanu mengatakan, kegiatan ini sebagai salah satu upaya mencegah penyebaran kasus demam berdarah dengue (DBD) di wilayahnya. Dari hasil pantauan tim Jumantik, jelas Rian, tidak ditemukan adanya jentik nyamuk aedes aegypti di wilayah RW 09 ini.

"Penyakit DBD bisa dicegah sejak dini dan warga bisa berpartisipasi dengan pemerintah dalam melakukan PSN," katanya.

PSN Digencarkan di TPU Tanah Kusir

Selain bersih-bersih lingkungan, lanjut Rian, pihaknya bersama kader Jumantik, Dasawisma dan pengurus wilayah melakukan sosialisasi pencegahan DBD secara  door to door ke rumah warga. Mereka juga mengimbau warga untuk melapor ke Puskesmas apabila ada yang terkena DBD.

"Dengan melapor ke Puskesmas nanti datanya dilaporkan ke kelurahan, supaya pencegahan lebih intensif lagi dilakukan semua lini," pungkasnya.  

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1444 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1364 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1280 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1241 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1121 personFolmer